Minggu, 30 Agustus 2009

Ritual, Merampok Setiap Kamis


Sabtu, 29 Agustus 2009 | 07:14 WIB

KOMPAS.com - Perampok ini tidak bisa menjelaskan mengapa dia selalu merampok bank pada hari Kamis. Peter Bielekcke dari New Jersey, AS, diputuskan akan mendekam di penjara federal Trenton, New Jersey, selama enam tahun karena melakukan lima perampokan bank.

Perampokan itu terjadi pada hari Kamis di bulan Januari, Februari, dan Maret. Dia merampok bank di beberapa kota termasuk di Brick, kampung halamannya.

Semuanya dilakukan pada hari Kamis sebagai ”hari kerjanya”. Akan tetapi, otoritas setempat mengatakan bahwa pola itu memudahkan melacak perampok terencana itu.

Peter Bielekcke ditangkap setelah merampok di Old Bridge, Kamis (5/3). Selain dipenjara di Trenton, Bielekcke tetap harus membayar jaminan sebesar 12.000 dollar AS atau Rp 120 juta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar